AYO Tonton video saya :)

Kamis, 06 Oktober 2011

TEMPO MUSIK

TEMPO PADA LAGU

Tempo adalah cepat lambatnya suatu lagu. Tempo diukur dalam satuan BPM (Beat Per Minute). Contoh dalam sebuah lagu temponya 60, artinya dalam 1 menit ada 60 ketuk. Kalau temponya 100 berarti dalam 1 menit ada 100 ketuk.

Berikut adalah istilah-istilah tempo lagu yang paling sering ditemukan pada partitur lagu:
- Largo = sangat lambat (40-60 bpm)
- Adagio = lambat (66-76 bpm)
- Andante = lambat seperti berjalan kaki, lebih cepat dari adagio (76-85 bpm)
- Moderato = sedang (90-100 bpm)
- Allegretto = agak cepat, lebih cepat dari moderato, lebih lambat dari allegro (100-115 bpm)
- Allegro = cepat (120-140 bpm)
- Vivace = lebih cepat dari allegro (140-150 bpm)
- Presto = sangat cepat, lincah (>160 bpm)

Silahkan tonton video piano cover aransemen saya.
klik di sini => https://www.youtube.com/watch?v=bSqLZv37ULM

Tidak ada komentar:

Posting Komentar